Monday, April 20, 2009

saran buat pengurus alumni (khusnul,eko,amril)

buat pengurus, kayaknya kita sudah memasuki pertemuan yang ke-7, namun belum sekalipun pengurus menjelaskan kira-kira apa tujuan kita jumpa-jumpa ini. rasanya, sudah cukuplah kalau kita meromantisasi 26 tahun lalu lewat cara bernostalgia-nostalgiaan.apakah wujud konkret dari silaturahmi seperti ini? mungkin lama kelamaan kawan-kawan lainpun akan berpikir untuk apa kita membuang-buang waktu.soal silaturahmi semua kawan-kawan sudah mengetahui sebagian alamat lewat jumpa langsung atau via dunia maya. jelasnya kalau rindu tinggal menggilirkannya satu persatu ke rumah masing-masing secara pribadi.sebagai alumni saya juga belum melihat apa bentuk kegiatan yang bermanfaat buat internal dan eksternal kita ini. soal kepedulian kita kepada teman-teman yang sampai kini terdata memang layak kita pikirkan juga atau pantas kita mengulurkan tangan agar kita utuh kembali ternyata juga belum berbentuk. kayaknya ide muluk-muluk di awal pertemuan dulu akan melakukan aksi sosial juga masih tertinggal di pikiran kita masing-masing (awas jangan samapai busuk).makanya kali ini aku cuma ingin bagaimana pengurus bisa menunjukkan "kerja" nya melalui program-program yang jelas yang dikerjakan oleh bung khusnul, mbak eko dan bang amril. ayo jangan nunggu dari anggota. silahkan buat programnya, kemudian kita bisa share. moga-moga di pertemuan ke-7 nanti di rumah wanti pengurus sudah punya program rutin , jangka pendek, menengah dan panjang yang jelas.tanpa sesuatu yang jelas, lantas mau apa kita sesungguhnya ?

No comments:

Post a Comment